Menu
Kontak

Form Masuk

Saya bukan robot

Form Daftar

Saya bukan robot
Pencarian
Property
Property Jual Property Sewa?

Pantai Batakan Tempat Wisata Terindah di Daerah Kalimantan Selatan

tempat Terindah di Kalimantan Selatan
19 Februari 2016 / Oleh : admin Kat : tempat wisata terindah / 0 Komentar

Pantai Batakan Tempat Wisata Terindah di Daerah Kalimantan Selatan

      Pantai Batakan merupakan salah satu lokasi wisata yang berada Desa Batakan, Kecamatan Panyipatan, Kabupaten Tanah Laut, masuk dalam wilayah Kalimantan Selatan. Perjalanan menuju lokasi, Anda bisa memulai perjalanan dari spot awal kota Banjarmasin yang berjarak sekitar 125 kilometer sampai sekitar 3 jam. Meskipun berkelok-kelok dan turun naik namun aksesnya gampang di datangi karena kondisi jalan tergolong cukup mulus. Memang akan cukup melelahkan namun kelelahan akan terbayar dengan keindahan yang bisa Anda saksikan selama perjalanan; sawah yang hijau dan subur dengan deretan pegunungan yang melatarbelakanginya.

     Ketika hampir tiba di lokasi, Anda akan disambut dengan sebuah tugu yang membagi jalan menjadi dua dan sebuah pintu gerbang. Anda bisa meneruskan perjalanan menuju pintu gerbang dan tibalah Anda di lokasi tujuan; Pantai Batakan. Di sini sudah tersedia berbagai fasilitas yang cukup lengkap, antara lain masjid, kamar mandi, panggung hiburan, cottage, penginapan, restoran, dan playground.

tempat Terindah di Kalimantan Selatan

pantai batakan pasirnya berwarna coklat

Tampak pantai yang biru dengan pasirnya yang coklat. Beberapa tumbuhan yang tumbuh di sini adalah pohon kelapa. dari jauh tampak Gunung Meratus yang berdiri kokoh dan hijau dihiasi pohon-pohon pinus. Sambil menikmati keindahan alam Anda bisa berjalan menyusuri pantai, atau bisa pula mengelilingi pantai dengan naik delman. Dan bagi Anda yang ingin sedikit tantangan bisa berkeliling dengan menunggang kuda. Jangan takut karena kuda yang digunakan di sini bukan kuda pacuan namun kuda kecil menyerupai keledai.

mau punya Rumah ga pakai ribet?? :

klik aja disni

    Puas menyusuri pantai kini saatnya untuk berkeliling menyusuri laut. Untuk itu Anda bisa menyewa perahu motor. Perahu motor siap mengantarkan Anda menyusuri laut seharian bahkan hingga menuju Pulau Datu yang berada di seberang pantai. Jika ingin menuju ke Pulau Datu Anda harus sedikit berjuang melawan riak gelombang karena pulau itu berada di lepas pantai. Pulau Datu merupakan obyek wisata ziarah yaitu makam Datu Pamulutan, salah satu tokoh tersohor di kawasan tersebut yang hidup pada masa lalu.

Pantai Bantakan

     Nah, petang pun mulai datang. Kepenatan pun mulai terasa di sekujur tubuh setelah seharian mengekplorasi kawasan pantai dan sekitarnya. Kini saatnya Anda untuk bersantai di bawah pohon cemara sambil menyaksikan indahnya pantai. Perlahan sang surya pun mulai terbenam di ufuk barat. Panorama sunsets ini bisa Anda saksikan dengan jelas dari pinggir pantai. Sungguh panorama yang begitu indah maka pantaslah jika pantai ini disebut sebagai tempat wisata terindah di daerah Kalimantan Selatan.

ruko daerah gondrong cipondoh

Petang pun berganti malam. Saatnya bagi Anda untuk beristirahat. Anda bisa menginap di tempat penginapan dengan tarif yang bervariasi. Atau jika ingin nuansa alami Anda bisa mendirikan tenda di sekitar pantai, tentunya dengan perlengkapan yang telah Anda persiapkan dari rumah. Jangan lupa ketika pulang nanti bawalah buah tangan berupa aneka olahan hasil laut berupa kerupuk ikan atau kerajinan tangan. Hm, berwisata ke Pantai Batakan sungguh mengesankan!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *