Ketika menata sebuah rumah, hal pertama yang perlu memperhatikan menata halaman depan rumah agar terlihat menarik.
mengapa demikian?? Bisa dibilang, halaman depan merupakan kesan pertama dari sebuah rumah.
Namun, hal itu tentu bukan sesuatu yang mudah untuk dikerjakan.
Anda perlu memperhitungkan banyak hal agar landscape halaman depan tampak sempurna dan sesuai dengan model rumah.
Nah, bila Anda masih bingung dengan cara mendesign halaman depan rumah agar terlihat menarik, sebaiknya simak tips berikut ini.
Ingat, halaman depan bisa menjadi semacam identitas bagi pemilik rumah. Ruang itu tidak hanya membingkai keindahan rumah, tapi juga dapat membantu mengekspresikan selera dan juga kepribadian Anda.
Oleh karenanya, ketika memilih tanaman hias, sebaiknya sesuaikan dengan desain dan gaya arsitektur rumah.
Pikirkan halaman depan sebagai kerah, sementara rumah sebagai kemeja.
Agar landscape halaman depan tampak sempurna, Anda tentu harus memperhatikan proporsinya.
Bayangkan jika Anda menanam tanaman atau pohon yang terlalu besar atau tinggi, sementara luas halaman depan Anda tidak seberapa.
Maka, itu dapat membuat bagian depan rumah terlihat tidak seimbang.
Jadi, pastikan bahwa landscape harus sesuai dengan skala rumah.
Dan jika Anda ingin memberi privasi lebih atau menutupi bagian depan rumah, Anda bisa menggunakan pohon hias seperti cemara.
Jenis tanaman itu bisa difungsikan sebagai “topeng” untuk halaman depan rumah. Setidaknya, itu akan terlihat lebih bergaya dan indah, ketimbang Anda meninggikan pagar atau dinding rumah.
Saat menata halaman depan rumah, jadilah lebih berani dalam bereksperimen.
nda bisa menghias landscape halaman depan dengan bunga yang beraneka warna. Jadi, tidak ada batasan untuk jumlah warna yang dapat Anda gunakan di halaman depan rumah.
Jika Anda memiliki jalan utama yang mengarah ke pintu depan, buatlah garis di sisi jalan dengan menanam bunga-bunga berwarna terang.
Ini akan terlihat jauh lebih indah ketimbang Anda menaruh pagar kayu atau besi.
Menutup halaman depan dengan rumput hias mungkin akan membuatnya tampak indah dan rapi.
Namun, jika Anda termasuk orang yang sibuk dan jarang sekali mengurus taman, sebaiknya gunakan cara lain untuk menghias halaman depan.
Seperti misalnya, Anda bisa menaruh kerikil atau batu untuk menutupi area yang masih kosong di halaman depan.
Sisanya bisa Anda hias dengan tanaman bunga yang memiliki warna-warna indah.
Setidaknya, cara itu tidak akan menyulitkan Anda, terutama jika Anda tidak memiliki orang untuk mengurus halaman rumah.
Jalan masuk harus mudah terlihat
Ketika menata halaman depan rumah, sebaiknya perhatikan pula akses jalan masuknya.
Pastikan bahwa jalan masuk menuju rumah mudah terlihat.
Jika aksen semak atau pohon yang Anda tanam justru menghalangi pandangan, lebih baik itu dihapus demi kenyamanan tamu yang datang.
agung podomoro launching produk harga 200jutaan
Sedikit tips tambahan untuk Anda.
Agar pintu depan rumah terlihat lebih bergaya, Anda bisa mencoba meletakkan tiang lampu, aksen semak, teralis, atau pot bunga geranium teralis untuk memblokir hujan dan angin.
Bagaimana? Apakah Anda sudah memiliki gambaran tentang cara menata halaman depan rumah agar terlihat menarik yang akan dibuat?
Jadi, jangan pernah bosan untuk mencari referensi tentang desain rumah yang nyaman dan cantik. Semoga tips di atas bisa bermanfaat untuk Anda!
Baca juga :
rumah dijual di perumnas kelapa dua
gudang dijual di cikupa
Leave a Comment